Category Archives: Indonesian

Resep Kue Kering Semprit | Kue Kering Lebaran

Resep Kue Kering Semprit Dahlia dan  Cara membuat kue kering Semprit Dahlia. Kue kering dengan bentuk bunga Dahlia dan berhiaskan choco chips di bagian tengahnya. Bahan kue kering ini mirip dengan kue sagu keju, hanya berbeda pada penggunaan tepungnya. Kue Dahlia menggunakan tepung terigu.

kue kering semprit dahlia
kue kering semprit dahlia
Selain rasanya yang enak dan gurih, kue ini juga disukai oleh semua kalangan baik anak-anak atau pun orang dewasa.
Bahan-bahan yang disiapkan:
  • Tepung terigu protein sedang 275gr
  • Tepung gula 125gr
  • Kuning Telur 1 butir
  • Mentega 185gr
  • Coklat chips secukupnya (berbentuk kerucut)
  • Vanilla extract
  • Susu Bubuk 1/2sdm
  • Tepung maizena 1/2sdm

Continue reading Resep Kue Kering Semprit | Kue Kering Lebaran

Bikin Kue Nastar | Resep Kue Kering Lebaran

Kue Nastar adalah salah satu jenis kue kering yang diisi dengan selai nenas. Kue nastar ini umumnya dihidangkan pada saat menyambut hari-hari spesial, seperti Lebaran, Natal, Imlek serta hari raya besar lainnya, meskipun tidak harus begitu, kapan saja seseorang ingin menikmati kue nastar bisa didapatkan baik di toko yang menjual kue kering ataupun secara online bila diperlukan, kue ini sudah sangat umum sehingga bisa didapatkan di luar hari raya.
Kue Kering Nastar Bentuk Jagung
Kue Kering Nastar Bentuk Jagung
Nama Nastar berasal dari “nastaart” yang artinya “Pineapple Cake”, dalam bahasa inggris disebut juga dengan “Pineapple Tarts” atau ada juga variannya yaitu “Pineapple Nastar Roll”.
Resep kue kering nastar hampir sama dengan resep kue kering lainnya, yang membedakannya adalah pada isian dan hiasan kue tersebut, nah bagi yang penasaran ingin tau cara membuat kue nastar ataupun memang niat mencoba membuat kue nastar bentuk jagung bisa ikuti resep berikut ini.

Continue reading Bikin Kue Nastar | Resep Kue Kering Lebaran

Jalan-Jalan Libur Hari Buruh MayDay 2018

Selamat Hari Buruh MayDay 2018

Hari libur mayday atau libur hari buruh identik dengan demo dan kemacetan, nah karena kami lagi pingin jalan-jalan ke mall yang gak kena macet maka diarahkan menuju Mall Kelapa Gading sekalian mau makan steamboat dan bakso di license to eat MKG3 lantai 3.

LIBUR HARI BURUH MAYDAY
LIBUR HARI BURUH MAYDAY

Steambot yang kami pesan dari Steamboat House stand dengan kuah tomyam isinya seafood terasa segar dimulut karena kuah tomyamnya enak banget dan isi seafoodnya juga enak apalagi dimakan dengan nasi putih dengan sambel cabai hijau merah kecap asin merupakan kombinasi seafood dengan sambel pedas yang bikin gak bisa lupa.

Sementara itu bakso yang dipesan anak saya meskipun menurut kami sedikit kemahalan tapi memang bakso afung tidak diragukan lagi enak rasanya baik rasa kuahnya maupun baksonya.

Meskipun sedikit terlambat kami ucapkan Selamat Hari Buruh bagi teman-teman yang saat ini berprofesi dan mejalani hari-hari kerjanya sebagai karyawan. Tetap semangat dan memberikan usaha terbaik untuk masa depan yang lebih baik.